Roemah Kreatif Institut

Roemah Kreatif Institut Area - Lepa Hena Generasi Huamuale

Senin, 05 Desember 2016

MY HOMETOWN HOAMOAL, CENTER Of ISLAMIC KINGDOM IN SERAM ISLAND “VILLAGE LOEHOE ”




 IDRUS ELLY
PEMUDA NEGERI LUHU

Negeri  Luhu adalah sebuah desa yang terletak di Provinsi Maluku, khususnya di Pulau Seram Kabupaten Seram Bagian Barat, Kecamatan Huamual. Lokasi Negeri Luhu dari Utara berbatasan dengan Piru, sebelah Selatan dengan Iha, sebelah Barat dengan Laut, sebelah Timur dengan Laut. Disini akan dijelaskan keunggulan alam Negeri Luhu seperti tempat parawisata dan makanan tradisional.

Negeri Luhu mempunyai tempat parawisata yang masih alami. Gunung malintang salah satunya menjadi tempat pemandangan yang unik untuk bersantai sambil memikirkan inspirasi karena gunung malintang berada di atas Negeri Luhu sebagai induk desa dan dusun Seri Kambelu, sehingga kita bisa melihat pemandangan dua lautan di atas gunung malintang, ketika pagi hari kita bisa menikmati dinginnya udara pagi, terbitnya matahari dari timur Negeri Luhu dan sore harinya kita bisa nikmat terbenamnya matahari serta warna-warni awan dari pancaran matahari. Sehingga gunung malintang menjadi indah dinikmat. Dan juga Gunung Malintang berhadapan dari dusun Seri Kambelu dengan pemandangan tiga gunung yang menjadi cerita rakyat dengan nama gunung Garuda satu, Garuda dua dan Garuda tiga. Selain itu pemandangan di semenanjung Desa Luhu terdapat batu besar yang bentuknya seperti kapal dan masyarakat menamakannya Batu Kapal. Disini kita bisa menikmati pemandangan birunya lautan, indahnya biota laut serta berhadapan dengan kepalanya pulau seram yakni Tanjung Sial.  

Makanan tradisional Negeri Luhu adalah Sagu dan Papeda. Sagu adalah tumbuhan yang tumbuh di ujung permukiman masyarakat Luhu tepatnya di Hutan Lahat bagian selatan dari perkampungan. Sagu mempunyai kandungan karbohidrat yang tinggi. Sagu sangat praktis untuk di makan dan bawah kemana saja ketika pemudanya keluar merantau keluar daerah. Sagu bisa menjadi pengganti nasi pada saat lapar dan nasinya belum di masak, sehingga kita makan sagunya dengan membuat minuman teh, kopi atau air putih dan biasanya dimakan dengan ikan, kacang ataukah mie instan. Sedangkan Papeda merupakan makanan yang terbuat dari sagu Yang mempunyai manfaat untuk membersihkan bagian dalam organ tubuh yang kotor dan pencernaan. Inilah keunikan desa luhu yang sangat sederhana ketika dilihat dari Atlas Dunia.

Negeri Luhu merupakan tempat yang sangat eksotis dengan pariwisata dan makanan tradisionalnya yakni sejuknya Gunung Malintang, hangatnya Batu Kapal dengan birunya lautan serta Kuliner Sagu dan Papeda, yang dimana membuat Negeri Luhu menjadi budaya sopan, ramah seperti eksotisnya alam, oleh pemberian Tuhan yang Maha indah dan maha bijak. Saya harap tulisan ini bisa menjadikeunikan untuk memperkenalkan Negeri Luhu di Mata Dunia yang rindu akan Eksotisnya Alam.

1 komentar:

  1. Dan masih banyak lagi keunikan, pesona serta misteri misteri sejarah yang lebih unik lagi jika kita gali maka akan terkuak dan menjadi kebanggaan negri LUHU yang kita cintai

    BalasHapus